Sosialisasi Penerangan Hukum Tentang Kewenangan Desa dalam Pungutan Desa di Desa Pesinggahan
BIMTEK WEBSITE DESA TAHUN 2025: TINGKATKAN KAPASITAS APARATUR DESA DALAM PENGELOLAAN SISTEM INFORMASI DESA
MUSYAWARAH DESA PESINGGAHAN UNTUK PENYUSUNAN RKP DESA DAN PENYAMPAIAN LAPORAN REALISASI SEMESTER I DIGELAR DI BALAI DESA
Transparansi Keuangan
Sejarah Desa Pesinggahan
Pemdes se-Kabupaten Klungkung Kembangkan Website Desa Berbasis OpenSID
Meninggalkan Desa Lama Memulai Desa Baru
Artikel Terkini
-
Pesinggahan, 15 Januari 2026 — Pemerintah Desa Pesinggahan melaksanakan Upacara Peringatan Hari Desa Nasional Tahun 2026 yang berlangsung khidmat di Aula Kantor Desa Pesinggahan, Kamis (15/01/2026).
Upacara peringatan tersebut dikomandoi oleh Babinsa Desa Pesinggahan yang bertindak sebagai pembina upacara, dengan Perbekel Desa Pesinggahan sebagai pemimpin jalannya kegiatan. Kegiatan ini merupakan bentuk penghormatan dan refleksi atas peran strategis desa sebagai ujung tombak pembangunan nasional.
Turut hadir dalam kegiatan ini Ketua BPD ...
-
Pesinggahan, 11 Januari 2026 — Desa Pesinggahan melaksanakan aksi bersih-bersih pantai sebagai bagian dari program Gerakan Kulkul PKK dan Posyandu yang digelar secara serentak di seluruh wilayah, pada Minggu (11/1/2026). Kegiatan ini berlangsung di Pantai Pesinggahan dan melibatkan BPD, perangkat desa, tokoh masyarakat, anggota PKK, serta kader kesehatan desa.
Kegiatan bersih-bersih ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya lingkungan bersih dan sehat, sekaligus mendukung upaya pelestarian lingkungan pesisir. Selain ...
-
Pesinggahan, 29 Desember 2025 — Pemerintah Desa Pesinggahan melaksanakan pelantikan pengurus Karang Taruna Manggala periode 2025–2030 pada Senin (29/12/2025) bertempat di Balai Desa Pesinggahan. Pengurus baru resmi dilantik oleh Kepala Desa Pesinggahan dan dihadiri oleh anggota BPD, perangkat desa, serta tokoh masyarakat setempat.
Kegiatan pelantikan ini bertujuan untuk memberdayakan generasi muda serta mendorong Karang Taruna Manggala berperan aktif dalam kegiatan sosial, budaya, dan pembangunan masyarakat desa. Kepala Desa Pesinggahan ...
-
Pesinggahan, 19 Desember 2025 — Pemerintah Desa Pesinggahan melaksanakan Upacara Bela Negara pada Jumat (19/12/2025) bertempat di Aula Kantor Desa Pesinggahan. Kegiatan ini diikuti oleh perangkat desa, staf desa, serta pengurus Badan Usaha Milik Desa (BUMDes).
Upacara Bela Negara dilaksanakan sebagai bentuk penanaman nilai-nilai nasionalisme, cinta tanah air, serta komitmen aparatur desa dalam menjaga persatuan dan kesatuan bangsa. Seluruh peserta upacara mengikuti rangkaian kegiatan dengan tertib dan penuh khidmat.
Dalam amanatnya, pimpinan ...
-
Pesinggahan, 9 Desember 2025 — Upacara agama Padudusan Agung dilaksanakan di Pura Sad Kahyangan Goa Lawah dan Pura Pucak Sari pada Anggarkasih Medangsia, Selasa (9/12/2025). Upacara ini berlangsung dengan khidmat dan diikuti oleh krama serta masyarakat desa sebagai bentuk pelaksanaan kewajiban adat dan keagamaan.
Upacara Padudusan Agung merupakan upacara besar yang bertujuan untuk penyucian dan peningkatan kesucian pura, sekaligus memohon keselamatan, keharmonisan, dan kesejahteraan bagi umat. Pelaksanaan upacara di dua pura tersebut berjalan ...
-
Pesinggahan, 20 November 2025 — Masyarakat Desa Pesinggahan melaksanakan upacara agama Mecaru Tilem Kelima pada Kamis (20/11/2025) yang bertempat di perempatan Pura Dalem. Upacara ini diikuti oleh masyarakat desa sebagai wujud pelaksanaan tradisi adat dan keagamaan untuk menjaga keharmonisan alam semesta.
Upacara Mecaru Tilem Kelima merupakan salah satu rangkaian upacara Bhuta Yadnya yang bertujuan untuk menetralisir unsur-unsur negatif serta memohon keseimbangan antara manusia, alam, dan lingkungan sekitar. Pelaksanaan upacara berlangsung ...
-
Pesinggahan, 22 Oktober 2025 — Pemerintah Desa Pesinggahan melaksanakan rapat pembahasan Koperasi Desa Merah Putih Pesinggahan pada Rabu (22/10/2025) bertempat di Balai Desa Pesinggahan. Kegiatan ini dihadiri oleh berbagai pihak terkait di tingkat kabupaten dan desa serta tokoh masyarakat setempat.
Rapat tersebut dihadiri oleh Kepala Dinas Koperasi Kabupaten Klungkung, perwakilan Dinas PMDPPKB Kabupaten Klungkung, Camat Dawan, Ketua Koperasi Desa Merah Putih Pesinggahan beserta jajaran pengurus, Kepala Desa Pesinggahan, Tim Ahli Kabupaten ...
-
Pesinggahan, 13 Oktober 2025 — Pemerintah Desa Pesinggahan menghadiri kegiatan evaluasi Perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDesa) Tahun Anggaran 2025 yang dilaksanakan di Ruang Rapat Camat Dawan pada Senin (13/10/2025).
Kegiatan evaluasi ini merupakan bagian dari tahapan pengelolaan keuangan desa guna memastikan Perubahan APBDesa Tahun Anggaran 2025 telah sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku. Evaluasi dilakukan oleh pihak Kecamatan Dawan terhadap dokumen dan substansi perubahan anggaran yang telah ...