Pesinggahan, April 2019
Gerakan Semesta Berencana Bali Resik Sampah Plastik pada Minggu, 7 April 2019 yang dilaksanakan di wilayah setiap Dusun di Desa Pesinggahan dan juga dilaksanakan di wilayah Sepanjang Pantai Pesinggahan hingga Pantai Belatung yang di hadiri oleh Bapak Perbekel dan Bapak Ketua BPD Desa Pesinggahan serta TP. PKK se-Desa Pesinggahan, STT se-Desa Pesinggahan dan Kelompok Nelayan Desa Pesinggahan juga siswa dari Sekolah Dasar di wilayah Desa Pesinggahan tak lupa semua ruang lingkup masyarakat Desa Pesinggahan. Bapak Bupati I Nyoman Suwirta dan didampingi oleh Ibu Ayu Suwirta serta jajarannya juga turut mengikuti gotong royong di sepanjang Pantai Goa Lawah. Gotong Royong jangan sampai terkubur dalam benak diri, mulailah dari diri sendiri untuk sadar akan kebersihan lingkungan. Lingkungan Sehat adalah awal dari Kehidupan yang Sehat. Perangi Sampah Plastik mulai sejak dini, jangan sampai Bumi tenggelam oleh kumpulan sampah plastik.